Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara

Waka Pinto Minta Manajemen Bandara STS Jambi Segera Lakukan Perbaikan Garbarata yang rusak

JAMBISTAR.ID-Garbarata, salah satu fasilitas di Bandara Sultan Thaha Saifudin, Jambi, mendapat sorotan DPRD Provinsi Jambi. Prasarana penghubung ruang tunggu penumpang ke pintu pesawat itu rusak.

Seyogyanya, garbarata atau biasa disebut tangga belalai, memudahkan penumpang masuk dan keluar pesawat. Tapi apa lacur, kondisi garbarata di bandara terbesar di Jambi itu kini rusak

Melalui Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara, manajemen Bandara Sultan Thaha diminta segera memperbaiki garbarata yang rusak. Kejadian seperti itu seharusnya tidak terjadi.

“Ini bandara kebanggaan masyarakat Provinsi Jambi. Aktivitasnya terus meningkat. Kami prihatin melihat kerusakan ini. Pihak bandara harus segera memperbaikinya,” kata Pinto, Senin, 19 Agustus 2024.

Pinto menegaskan, bandara merupakan fasilitas umum yang banyak digunakan masyarakat. Karena itu pihak bandara mesti cepat mengatasi persoalan teknis seperti ini.

“Harus segera diperbaiki. Kasihan penumpang yang difabel dan lansia. Pihak bandara harus cepat memperbaikinya,” ujar politisi Partai Golkar itu. (*)

Editor: Har




Komentar Facebook


Berita Terkait

DPRD Jambi Gelar Paripurna Penyerahan LHP BPK

JAMBISTAR.COM-DPRD Provinsi Jambi menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) terhadap Laporan Keuangan Pemerin

Read more

Ketua dan Waka II DPRD Provinsi Jambi Audiensi dengan Wanita Penulis Indonesia Jambi

JAMBISTAR.COM-Wanita Penulis  Indonesia (WPI) Jambi melakukan audiensi dengan Ketua DPRD Provinsi Jambi, M Hafiz dan Wakil Ketua (Waka) II DPRD,

Read more

Ketua DPRD Tekankan Pentingnya Kolaborasi dalam Penyusunan RPJMD 2025-2029

JAMBISTAR.COM-Ketua DPRD Provinsi Jambi M Hafiz , menegaskan pentingnya Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) sebagai forum strategis untuk

Read more

Pansus III DPRD Provinsi Jambi Stuba Ke Bappeda Provinsi Sumsel

JAMBISTAR.ID-Pansus III DPRD Provinsi Jambi Melakukan Studi Tiru Ke Bappeda Provinsi Sumatera selatan. Studi Tiru ini Merupakan Rangkaian Kegiatan Pan

Read more

DPRD Sepakati KUPA dan PPAS Perubahan APBD Provinsi Jambi 2024

JAMBISTAR.ID-DPRD Provinsi Jambi menggelar rapat paripurna dengan agenda Pembahasan KUPA dan PPAS Perubahan APBD Pemprov Jambi Tahun Anggaran 2024 dan

Read more

Ketua DPRD Bacakan Teks Proklamasi di Upacara HUT ke-79 RI

JAMBISTAR.ID-Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto berkesempatan membacakan teks Proklamasi dalam upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Re

Read more